PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS DIORAMA PADA PEMBELAJARAN IPA KELAS IV SEKOLAH DASAR NEGERI 49 LUBUKLINGGAU
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS DIORAMA PADA PEMBELAJARAN IPA KELAS IV SEKOLAH DASAR NEGERI 49 LUBUKLINGGAU
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Media Pembelajaran Berbasis Diorama pada siswa kelas IV Sekolah Dasar sesuai dengan kurikulum 2013 serta untuk menghasilkan Media yang valid, praktis dan efektif untuk digunakan dalam belajar. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan model pengembangan four-D. Sampel penelitian berjumlah 19 siswa dan instrumen yang digunakan ialah pretest dan posttest. Berdasarkan hasil analisis penilaian oleh ketiga ahli yaitu: 0,75 ahli bahasa, 0,86 ahli media dan 0,86 ahli materi menunjukkan bahwa Media Pembelajaran Berbasis Diorama pada materi sumber energi alternatif memenuhi kriteria sangat valid. Sedangkan hasil penelitian lembar kepraktisan guru diperoleh rata-rata 87,5% dan siswa yang terdiri dari 6 orang diperoleh rata-rata 93,3% bahwa Media Pembelajaran Berbasis Diorama memenuhi kriteria sangat praktis. Dan hasil penelitian efektifitas siswa kelas IV diperoleh hasil N-gain (g) sebesar 0,63, Media Pembelajaran Berbasis Diorama memenuhi klasifikasi sedang, sehingga dapat disimpulkan bahwa Media Pembelajaran Berbasis Diorama materi sumber energi alternatif memenuhi kriteria valid, parktis dan efektif dan bisa digunakan dalam pembelajaran.